Arjuna Putra Siap Wakili Unima dan Polda Sulut pada Lomba Debat Hukum Polri

oleh

TERBERITA.COM, Minahasa – Arjuna Putra Tumenggung, mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum Universitas Negeri Manado (FISH Unima) mengaku siap mewakili Unima dan Polda Sulut pada lomba Debat Hukum Polri yang akan berlangsung di Makassar pada Rabu (12/6/2024).

Sebelum berangkat ke Makassar, Arjuna bersama tim dari Unima terlebih dahulu mengikuti lomba Debat Hukum yang diselenggarakan di Polda Sulut.

Dari lomba tersebut, dirinya bersama satu orang lain berhasil terpilih mewakili Polda Sulut dan Unima menuju tingkatan selanjutnya.

“Sebarnya persiapan kurang, karena waktu sudah sangat singkat. Tapi bersyukur bisa memperoleh kesempatan dan kepercayaan ini,” ungkap Arjuna saat dihubungi melalui pesan elektronik.

“Saya siap berlomba membawa nama Unima dan Polda Sulut,” tegasnya.

Dirinya mengaku, apa yang diraihnya sekarang adalah berkah dan tuntunan Yang Maha Kuasa.

Sementara, Dekan FISH Unima, Recky H. E. Sendow, SP., MM., Ph.D., saat diwawancarai mengatakan dirinya mengapresiasi mahasiswa Unima yang berhasil lolos ke tahap selanjutnya di Makassar.

“Bangga kepada mereka karena bisa membawa Unima untuk semakin dikenal melalui lomba Debat Hukum ini,” ujarnya saat diwawancarai, Sabtu (8/6/2024).

“Tentu saya selaku Dekan FISH Unima akan memberikan reward bagi mereka setelah kembali,” pungkas Recky. (Mhr)