Unima Peringati HUT Korpri ke- 53, Serukan Perkuat Integritas dan Disiplin

oleh

TERBERITA.COM, Minahasa – Universitas Negeri Manado (Unima) melaksanakan upacara HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke- 53, berlokasi di halaman kantor pusat Unima.

Dalam upacara tersebut, WR III bidang Kemahasiswaan dan Kerja sama, Dr. Donal Ratu, tampil sebagai inspektur upacara mewakili Plt Rektor Unima, Dr. Catharina Muliana, SH., SE., MH.

“Tema HUT 2024 ialah Korpri Untuk Indonesia sangat tepat menggambarkan peran organisasi ini dalam perjalanan bangsa,” kata WR III saat membacakan sambutan Presiden RI Prabowo Subianto.

Menurutnya, Korpri adalah bagian integral pemerintah dan harus diperkuat guna berperan sebagai pemersatu bangsa.

“Kita semua perlu mendukung setiap program pemerintah yang berorientasi pada kesejahteraan rakyat Indonesia,” kata Donal, Jumat (29/11/2024).

Dia menjelaskan, Korpri nantinya bakal menjadi Korps Pegawai ASN RI yang menaungi seluruh ASN agar tidak menciptakan dualisme.

“Bangun solidaritas, kerja sama, dorong inovasi dan efisiensi serta perkuat integritas dan disiplin,” serunya.

“Terima kasih kepada keluarga besar Korpri karena sudah memberikan pengabdian terbaik dengan dedikasi tinggi bagi bangsa Indonesia,” tandasnya.

Turut hadir dalam upacara tersebut, Ketua Senat Unima, Sekretaris Senat, para Wakil Rektor, ketua lembaga, dan seluruh jajaran Unima. (Mhr)